STRATEGI PINTAR SALES MOTOR MEMAKSIMALKAN PENJUALAN STRATEGI PINTAR SALES MOTOR MEMAKSIMALKAN PENJUALAN - SUARA HARIAN OTO BEMO BERODA TIGA
Suara Harian Oto Bemo Beroda Tiga

Komunikasi, Media Ilmu & Pengetahuan Umum Blogging

Langsung ke konten utama

"OTO BEMO.. OTO BEMO.. BERODA TIGA .. TEMPAT BERHENTI.. DITENGAH TENGAH KOTA..PANGGIL NONA..PANGGIL NONA..NAIK KERETA..NONA BILANG..TIDAK PUNYA UANG.. JALAN KAKI SAJA"

STRATEGI PINTAR SALES MOTOR MEMAKSIMALKAN PENJUALAN

Strategi Pintar Sales Motor Memaksimalkan Penjualan
Dewasa ini hampir sebagian besar orang memiliki motor. Transportasi darat yang satu ini dulunya merupakan kebutuhan tersier. Seiring dengan perkembangan jaman, saat ini sebagian besar orang menganggap bahwa motor adalah kebutuhan primer. Anggapan seperti inilah yang akhirnya akan memunculkan keinginan untuk memiliki motor. Meningkatnya jumlah keinginan motor dari masyarakat, menyebabkan meningkatnya jumlah sales motor.

Tidak hanya jumlah produksi maupun disrtribusi motor yang harus ditambah, jumlah tenaga penjualan pun juga ikut mengalami penambahan. Banyak perusahaan bersaing ketat untuk memaksimalkan penjualan, ini dilakukan agar keuntungan dapat dicapai. Keuntungan ini dapat diperoleh jika Anda memiliki strategi khusus dalam penjualan. Strategi inilah yang nantinya akan mempengaruhi berhasil tidaknya penjualan.

Adapun strategi yang diambil antara lain, pertama sales person harus mengerti setiap hal tentang jenis motor yang akan ditawarkan. Sebagai sales person harus tahu tentang kelemahan dan kekuatan jenis motor yang ditawarkan, agar nantinya dapat menjawab pertanyaan konsumen. Seorang yang bertugas dalam penjualan juga harus mampu menjelaskan keunggulan motor yang ditawarkan, dibandingkan dengan merk lain.

Percaya diri juga harus dimiliki tenaga penjualan. Hal ini akan menunjukkan bahwa Anda yakin jika motor yang Anda tawarkan memang layak untuk dijual. Sikap tersebut pada akhirnya juga akan berpengaruh pada proses penjualan. Konsumen akan merasa terkesan dan akhirnya yakin untuk membeli motor tersebut. Sales person juga harus pandai merayu, ini dilakukan untuk memperoleh kepercayaan konsumen.

Strategi sales motor juga dapat dilakukan dengan meyakinkan kepada konsumen bahwa motor yang ditawarkan ini produk terbaik. Jika perlu, lakukan juga promo harga, sehingga konsumen merasa bahwa mereka dapat membeli produk terbaik dengan harga rendah. Langkah ini juga dapat mendatangkan pelanggan, karena mereka yakin terhadap motor yang ditawarkan.

Memaksimalkan penjualan juga dapat dilakukan dengan rajin melakukan promosi. Hal ini dapat dilakukan melalui media sosial, pengadaan pameran, atau datang langsung ke lingkungan masyarakat misalnya pasar atau pusat perbelanjaan lainnya yang memungkinkan dilakukan penawaran. Media sosial dipilih sebagai salah satu sarana untuk promosi karena sebagian besar orang telah mengenal media ini, sehingga akan memungkinkan untuk orang melihat iklan promosi penjualan motor melalui media ini.

Promosi yang dilakukan di pusat perbelanjaan, kemungkinan besar akan menarik banyak konsumen. Pusat perbelanjaan ini merupakan tempat banyaknya orang berlalu lalang. Sehingga diharapkan akan ada banyak konsumen yang melihat adanya promosi ini. Kemudian akan memunculkan ketertarikan konsumen terhadap produk motor yang ditawarkan.

Sales motor juga dapat dimaksimalkan dengan memperbaiki kerja tenaga penjualannya. Hal ini dapat dilakukan dengan pengadaan pelatihan. Tenaga penjualan dilatih sedemikian rupa, diberikan bekal mengenai cara penjualan yang baik. Penjualan yang lebih mengutamakan pelayanan konsumen, akan lebih banyak menarik konsumen untuk datang.

Tenaga penjualan juga sebaiknya diberikan pengetahuan mendalam mengenai motor yang akan ditawarkan. Jika dari pihak penjualan saja tidak mengerti mengenai jenis motor, manfaat, kekuatan, dan kelemahan motor tersebut, bagaimana mungkin akan meyakinkan konsumen. Ini merupakan hal paling mendasar yang harus dimiliki seorang tenaga penjualan, agar dapat menjawab pertanyaan dari konsumen.

Manajemen penjualan juga perlu diperhatikan. Kadang kala perlu diadakan pemberian penghargaan bagi karyawan. Ini dilakukan agar karyawan merasa dihargai, sehingga muncul keinginan untuk bekerja sebaik-baiknya. Tim penjualan pun sebaiknya dibentuk sebaik mungkin. Ini dilakukan agar ada kerja sama di dalam sebuah tim, sehingga pekerjaan akan terasa ringan, dan diharapkan proses penjualan juga meningkat.

Hal terpenting untuk memaksimalkan sales motor adalah berfokus pada konsumen. Pelayanan terhadap konsumen sangat perlu diperhatikan, mengingat konsumen merupakan tujuan akhir penjualan produk. Pelayanan yang baik ini akan memunculkan adanya pelanggan. Konsumen menjadi simpatik jika pelayanannya memuaskan. Jika tenaga penjualan memberikan pelayanan yang baik akan mampu meyakinkan konsumen untuk lebih memilih membeli motor di tempat tersebut, bukan di tempat lain. Langkah-sukses-sales-mobil


Bagaimana Reaksi Anda Tentang Artikel Ini?

Komentar

POPULAR POST

SUARA RAKYAT ADALAH SUARA TUHAN CARANYA MEMBANGUN JARINGAN PARTAI POLITIK PENGUSUNG PEMILUKADA 2018

“Vox Populi Vox Dei.” Suara Rakyat adalah Suara Tuhan, suatu pernyataan yang cukup populer di masa pence-rahan (renaesance), ketika  rakyat mulai berani menggugat hegemoni penguasa absolut. Pada saat itu, slogan perlawanan ini memang cukup mengena. Sebab yang dihadapi adalah penguasa otoriter yang menyamakan dirinya dengan Tuhan, atau merasa mendapat hak istimewa dari Tuhan untuk menguasai segenap aspek kehidupan manusia. Dalam perkembangannya, semboyan tersebut, menjadi pupuk perangsang tumbuhnya ide-ide demokrasi atau paham kedaulatan rakyat. Dewasa ini, kalimat dengan empat kata itu, juga masih kerap terdengar nyaring. Maklum, hingga saat ini, demokrasi masih dianggap konsep terbaik penyelenggaraan kekuasaan negara, dan hampir sebagian besar negara di dunia menyatakan dirinya sebagai negara demokrasi. Rakyat sebagai pemilik kedaulatan pun naik daun. Aspirasi dan keinginan rakyat menjadi amat bertuah, sehingga jadi obyek buruan para pihak yang berambisi menguasai negara...

KEISTIMEWAAN IMAM HADDAD RA PENCIPTA RATIB AL HADDAD

Keistimewaan Imam Haddad RA, Pencipta Ratib Al Haddad 1. Imam Abdullah Al-Haddad bin Alwi bin Muhammad bin Ahmad bin Abdullah bin Muhammad bin Alwi bin Ahmad bin Abu Bakar bin Ahmad bin Muhammad bin Abdullah bin al-Faqih Ahmad bin Abdurrahman bin Alwi bin Muhammad Shahibu Marbath bin Ali Khali` Qasam bin Alwi bin Muhammad bin Alwi bin Ubaidillah bin Ahmad al-Muhajir bin Isa bin Muhammad bin Ali al-Uraidhi bin Ja`far ash-Shadiq bin Muhammad al-Baqir bin Ali Zainal Abidin bin al-Husain bin Ali bin Abi Thalib, suami Fathimah az-Zahra binti Rosulillah SAW. 2. Al-Arifbillah Quthbil Anfas Al-Imam Habib Umar bin Abdurrohman Al-Athos ra. mengatakan, “Al-Habib Abdullah Al-Haddad ibarat pakaian yang dilipat dan baru dibuka di zaman ini, sebab beliau termasuk orang terdahulu, hanya saja ditunda kehidupan beliau demi kebahagiaan umat di zaman ini (abad 12 H)”. 3. Al-Imam Arifbillah Al-Habib Ali bin Abdullah Al-Idrus ra. mengatakan, “Sayyid Abdullah bin Alwy Al-Haddad adalah Sultan ...